Tahun 90an merupakan era dimana fashion berkembang dengan pesat. Wanita bisa mengekspresikan diri dengan lebih terbuka dan pria sudah bisa menggunakan warna yang mereka sukai. Tahukah Anda bahwa masih ada fashion era 90an yang kita gunakan saat ini? Agar lebih mengenalinya, berikut ini adalah fashion khas 90an yang masih eksis hingga saat ini.
Ripped Jeans
Meskipun dibuat pada tahun 80an, ripped jeans merupakan jenis celana yang populer pada era 90an. Gaya berbusana ini identik dengan street style. Hingga kini, ripped jeans masih eksis dan banyak orang yang menggunakannya dalam acara kasual.
Oversized Denim Jacket
Jaket denim memang populer pada tahun 90an, termasuk oversized jacket denim. Penggunaan jaket ini cocok untuk hampir semua outfit sehingga banyak orang yang menjadikannya sebagai favorit. Anda bisa menciptakan nuansa feminin hingga tomboy menggunakan jaket yang satu ini. Kuncinya adalah memadukannya dengan bawahan yang sesuai dengan keinginan Anda.
High Waisted Jeans
Tahukah Anda bahwa high waisted jeans merupakan celana yang populer pada tahun 90an? Celana ini memiliki garis pinggang yang ada di atas garis sesungguhnya sehingga bisa menyamarkan area perut. Jenis celana ini cocok digunakan apabila Anda ingin tampak lebih jenjang. Jenis kain yang biasa digunakan untuk membuat celana ini adalah denim atau jeans.
Ruffle Blouse
Pasti Anda sudah tidak asing lagi dengan jenis atasan yang satu ini. Bagi Anda yang menyukai gaya berpakaian feminin, Anda mungkin bisa mencoba ruffle blouse. Gaya dari atasan ini sedikit berumbai sehingga membuat penggunanya tampak lebih berisi. Anda bisa memilih ruffle dari bahan kain atau renda.
White Sneakers
Pilihan alas kaki berikut ini masih eksis hingga masa sekarang. White sneaker merupakan alas kaki yang populer di tahun 90an. Warnanya yang putih membuat alas kaki ini cocok untuk digunakan dalam berbagai pilihan outfit.
Itu dia beberapa fashion item yang masih eksis dari tahun 90an hingga sekarang. Adakah item andalan Anda yang ternyata populer pada tahun 90an?